-->

Bank Indonesia: Bank Sentral Republik Indonesia

Koin Lima Ratusan (Sumber: Pixabay by MUhammad Iqbal Fajrul)
Halo Saudaraku, saat ini kalian memiliki rekening di bank mana saja? Apakah Saudara memiliki rekening di Bank Indonesia? Saya pastikan dan jamin jawaban Saudara untuk pertanyaan nomor dua adalah “TIDAK”. Kenapa? Karena, Bank Indonesia adalah Bank Sentral Republik Indonesia. Bank Sentral merupakan lembaga keuangan sentral yang berperan strategis bagi perekonomian suatu negara. Pastinya Bank Sentral saat ini tidak membuka rekening untuk masyarakat umum. Mengapa harus ada Bank Sentral? Alasannya adalah:
  • Sebagai otoritas moneter, kebijakan bank sentral sangat berpengaruh terhadap seluruh kegiatan ekonomi suatu Negara
  • Bank sentral juga sangat vital dalam menjaga stabilitas system keuangan dan penyelenggaraan sistem pembayaran
  • Bank sentral sebagai mitra strategis dan penyeimbang bagi otoritas fiscal dalam menjaga stabilitas ekonomi makro suatu perekonomian.
Peran dan Fungsi Bank Sentral

Lantas apa yang menjadi peran dan fungsi dari Bank Sentral? Sebenarnya benyak sekali peran dan fungsi dari Bank Sentral. Namun secara garis besar, peranan strategis bank sentral dapat dilihat dari enam peran dan fungsi bank sentral yaitu:
  • Bank Sirkulasi yang berperan untuk menerbitkan dan mengatur legal tender.
  • Kasir Pemerintah, yakni menyediakan berbagai layanan perbankan bagi pemerintah diantaranya rekening, transaksi, utang, dan fasilitas pembiayaan pembangunan.
  • Banker’s bank atau banknya bank, yakni lender of the las resort bagi bank komersial (BRI, BNI, BCA, Bank Madiri, dll.) dan melakukan pengawasan serta pengaturan perbankan.
  • Otoritas moneter, yakni memlihara stabilitas moneter melalui pengendalian besaran  moneter dan melaksanakan kebijakan moneter.
  • Otoritas Sistem Keuangan, yakni mencapai dan menjaga stabilitas sistem keuangan dan mendorong sistem keuangan serta mendorong sistem keuangan yang aman dan efisien. 
  • Otoritas Sistem Pembayaran, yakni menjaga kelancaran dan keamanan sistem pembayaran serta menetapkan aturan, standar, prosedur dalam mengatur peredaran uang.
Untuk lebih jelasnya mengenai peran dan fungsi Bank Sentral secara gamblang dan jelas nantikan tulisan selanjutnya.

Tujuan Bank Indonesia

Sebagai Bank Sentral, Bank Indonesia mempunyai tujuan tunggal yakni mencapai dan memelihara kestabilan Nilai Rupiah. Kestabilan nilai rupiah ini tercermin dari kestabilan terhadap barang dan jasa yang dikenal sebagai “laju inflasi” serta kestabilan terhadap mata uang Negara lain yang dikenal sebagai “nilai tukar”.

Sekian dulu ya, jika ada pertanyaan bisa dituliskan di kolom komentar. Sampai jumpa di tulisan selanjutnya.

1 Response to "Bank Indonesia: Bank Sentral Republik Indonesia"

  1. Casino-Games-2021 - JT Hub
    Discover 청주 출장샵 Casino-Games-2021 Casino-Games-2021 in one place! Start gambling today with our 동해 출장마사지 great selection 구리 출장마사지 of Casino Games, 충청북도 출장안마 Slots, Blackjack, Roulette, Video Poker 김천 출장샵

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel