-->

NUSANTARA OH INDONESIA


Nuasantara oh Indonesia . . .
Tiada sejengkal tanah yang hendak retak,
Sejarah merekam jejak, kami tak pernah menikam,
Semenjak keajaiban yang selalu terabadikan dalam nurani
Hitungan tetesan air dalam hujan dikala senja gembira bercerita
Memetakan sejuta keindahan yang akan selalu tersematkan padamu

Nuasantara oh Indonesia . . .
Ketika dibatas utara, Pulau Kalimantan tertanam belantara
Berjuta nafas telah berhembus, menembus detik detik yang nyata
Setiap kehidupan adalah sebuah harapan laksana cahaya yang menerobos
Semuanya tahu bahwa didalmanya alam yang kaya bersemedi menyepi

Nusantara oh Indonesia
Saat diarah selatan Laut Jawa menyelimuti pantai pantai yang indah
Semua rasa bahagia telah membunuh rasa sepi, takut nan gundah
Kehidupan kehidupan telah merapat untuk saling mengutarakan pendapat
Hanyalah keyakinan yang engkau tanamkan, itulah roda-roda kehidupan

Nusantara oh Indonesia
Kebudayaan terbangun di Pulau Sumatra di barat sana
Melengkapi keberagaman yang telah terbangun sejak dahulu kala
Akan selalu mempesona eloknya di seluruh penjuru dunia
Bukan hanya nama yang kau berikan namun juga bukti bukti yang kian nyata

Nusantara oh Indonesia
Di ujung timur sana, berdiri gagah mencekram langit puncak Jaya Wijaya
Dengan kekuatan kepercayaan hati dan kokohnya jiwa yang tertanam dalam raga
Bersaksi atas kejayaan kejayaan yang menjadi bukti keberadaan Nusantara
Menutup setiap celah celah yang kian mengusik kesatuan Indonesia
Indonesia ..aku selalu bangga menanamkan rasa cintaku kepadamu

0 Response to "NUSANTARA OH INDONESIA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel